top of page

Tidak Hanya Galaxy S8 Mini, Samsung Galaxy A10 Pro Juga Hanya Angan-Angan


Rifan Financindo - Beberapa hari yang lalu telah beredar kabar bahwa raksasa Korea Selatan, Samsung akan segera meluncurkan smartphone baru yang diduga menjadi Galaxy S8 Mini. Namun tak lama, muncul kabar yang mengatakan tidak akan ada Galaxy S8 Mini. Ada beberapa alasan yang tidak memungkinkannya Samsung membuat Galaxy S8 Mini.

Pertama, sudah beberapa tahun sejak Samsung meluncurkan ponsel Galaxy S Mini dan itu saja membuat kita skeptis terhadap S8 Mini. Namun alasan utama menurut sumber terbaru, dimana Samsung kesulitan dalam memproduksi panel OLED yang melengkung untuk ponsel. Sepertinya menghadirkan infinity display tidak semudah yang kita duga. Sementara untuk alasan kedua, tingkat kesuksesan smartphone di seri Mini cukup terbatas, dan itu sebabnya Samsung berhenti membuatnya dan fokus pada lini utama saja.

Menurut rumor yang beredar sebelumnya, Samsung Galaxy S8 Mini dikabarkan akan datang dengan layar seluas 5,3 inci yang tentu lebih kecil dari varian original. Sedangkan dapur pacunya dikatakan memiliki chipset Snapdragon 821 yang disandingkan RAM sebesar 4GB. Perangkat ini sebelumnya diharapkan akan datang dengan tag harga yang murah, namun sekarang ini semua itu hanyalah angan-angan.

Tak hanya menampik kehadiran Galaxy S8 Mini, menurut laporan The Leaker, Samsung juga tidak akan meluncurkan Galaxy A10 Pro, yang sebelumnya diharapkan untuk menjadi penerus Samsung Galaxy A9 Pro yang hadir dengan Snapdragon 652. Rifan Financindo.

Sumber : Berita Teknologi

RECENT POST
bottom of page